DhikaDwiPradya.com – CorelDraw adalah editor grafik vektor yang dikembangkan oleh sebuah perusahaan perangkat lunak yang bermarkas di Ottawa, Kanada yang bernama Corel. Melalui program CorelDraw ini para desain grafis menuangkan imajinasinya dalam membuat berbagai macam desain mulai dari baju, logo perusahaan, pamflet, undangan, kartu nama dan lain sebagainya.
Pada sesi kali ini akan dibahas mengenai cara mudah membuat logo dengan CorelDraw. Tentunya yang harus anda persiapkan adalah program CorelDraw itu sendiri dan imajinasi anda yang luas dalam membuat logo.
Disini saya akan mengambil contoh logo yang ada pada blog/website ini. Langkah-langkahnya adalah sebagai berikut:
- Buka program CorelDraw yang telah anda install melalui menu Start.
- Setelah anda masuk ke dalam jendela CorelDraw, terlebih dahulu lakukanlah double klik pada icon Rectangle tool pada menu Toolbox hingga muncul kotak pada lembar kerja.
- Beri warna kotak tersebut dengan warna hijau tua yang ada pada kotak palet warna sebelah kanan.
- Pilih kembali icon Rectangle tool dengan cara klik satu kali lalu buatlah sebuah kotak kecil di dalam lembar kerja dan beri warna abu-abu pada kotak tersebut, tekan dan tahan tombol CTRL pada keyboard agar pembuatan kotak menjadi simetris.
- Lakukan copy paste pada kotak kecil tersebut hingga total kotak tersebut berjumlah 4 x 4.
- Beri warna orange membentuk sebuah huruf D pada kotak tersebut. Lalu blok seluruh kotak itu kemudian hilangkan garis pinggir yang ada pada kotak dengan cara lakukan klik kanan pada pilihan No Color di kotak palet warna.
- Langkah selanjutnya adalah input sebuah tulisan persis di sebelah kanan logo dengan menggunakan Text tool yang ada pada menu Beri warna putih pada tulisan kemudian ganti font tulisan tersebut dengan font BoomBox yang ada pada Title Bar.
- Untuk tahap terakhir, silahkan anda beri kotak pada logo yang telah dibuat agar mempercantik tampilannya.
Demikianlah tutorial cara mudah membuat logo dengan CorelDraw. Anda dapat mengembangkan imajinasi dan invoasi dengan lebih luas lagi. Semoga artikel ini bermanfaat bagi para pembaca.
Jika anda masih bingung, silahkan lihat versi videonya:
Artikel Terkait:
Cara Mudah Membuat Efek Air Dengan CorelDraw
dhikadwipradya.com
[epiclink link = ‘http://dhikadwipradya.com/cara-mudah-membuat-efek-air-dengan-coreldraw’ color = ‘btn btn-primary’ ]Selengkapnya[/epiclink]
Baca artikel lain:
Leave a Reply